Last Updated on Februari 17, 2023 by Mas Rifan
Cara memindahkan tombol back ke kanan vivo sebenarnya adalah salah satu hal yang mudah untuk kalian lakukan, namun meski demikian banyak diantara pengguna hp vivo yang merasa kesulitan dalam memindahkanya. Ini wajar saja terutama bagi kalian yang mungkin baru saja memakai seri hp yang berbeda dari yang digunakan sebelumnya.
Hp Vivo kini semakin populer di kalangan pengguna gadget di Indonesia. Dikenal sebagai perangkat dengan harga terjangkau dan spesifikasi yang cukup lumayan, hp vivo menawarkan banyak fitur menarik bagi para pengguna.
Namun, satu hal yang mungkin membuat beberapa pengguna sedikit yaa agak terganggu atau merasa aneh adalah letak tombol back yang pada umumnya berada di sisi kiri.
Tombol back pada hp berfungsi untuk memudahkan pengguna dalam melakukan navigasi, terutama saat berada di aplikasi tertentu atau situs web.
Di sisi kiri, tombol back ini mungkin sedikit merepotkan bagi pengguna yang terbiasa menggunakan tombol back di sebelah kanan. Kabar baiknya memang terdapat opsi atau fitur yang digunakan untuk memindahkan tombol back ke sisi kanan sehingga tombol lebih mudah dijangkau dan digunakan.
Nah bagi kalian yang menggunakan hp vivo dan ingin memindahkan tombol back ke sisi kanan, dalam artikel ini saya berikan tentang bagaimana caranya tersebut dengan mudah.
Cara Memindahkan Tombol Back Ke Kanan Vivo
Untuk memindahkanya sendiri kalian tidak perlu menggunakan aplikasi tambahan apapun karena di hp vivo sendiri sudah tersedia fiturnya, jadi ikuti saja langkah-langkah berikut:
1. Langkah pertama silahkan kalian buka saja langsung aplikasi Pengaturan di hp vivo.
2. Kemudian setelah terbuka pengaturanya, gulir ke bawah dan silahkan kalian pilih menu bernama Sistem.
3. Nah disitu kalian bisa melihat beberapa menu, abaikan yang lainya kalian pilih saja menu bernama Navigasi sistem.
4. Maka kalian akan masuk ke pengaturan tombol navigasi, untuk cara memindahkan tombol back ke kanan vivo lihat sedikit ke bawah di opsi bernama Urutan kunci navigasi, silahkan pilih yang tombol back di sebelah kanan.
5. Maka sekarang tombol back di hp vivo kalian sudah berubah atau pindah ke sebelah kanan.
Perlu kalian ketahui bahwa cara diatas saya lakukan di seri vivo terbaru atau os terbaru, namun jangan khawatir karena langkah diatas bekerja untuk semua seri hp vivo apapun.
Baca juga: Cara Merekam Layar Hp Vivo Y12 dengan Suara Terbaru Saat Ini
Menggunakan Aplikasi Tambahan
Selain menggunakan fitur bawaan kalian juga bisa melakukanya menggunakan aplikasi tambahan, nah jika dirasa tampilan tombol navigasi kurang atau tidak cocok maka kalian bisa memakai aplikasi tombol navigasi yang banyak tersedia di play store.
Berikut beberapa rekomendasi aplikasi tombol navigasi yang bisa kalian gunakan:
- Navigation Bar for Android
- Back button
- Soft Keys
- dan masih banyak lainya.
Baca juga: Cara Menghilangkan Getar Saat Mengetik Di Hp Vivo Semua Tipe
Akhir Kata
Demikian informasi tentang cara memindahkan tombol back ke kanan vivo yang bisa kalian lakukan, cara diatas bisa kalian terapkan untuk semua hp vivo seri apapun. Semoga informasi diatas dapat bermanfaat untuk kalian semuanya.